Ogan Ilir- Sumajapost- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir menggelar Rapat Paripurna tentang Penyampaian Nota Penjelasan oleh Bupati Ogan Ilir atas Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Ogan Ilir Tahun Anggaran 2018 yang dilanjutkan dengan acara Halal Bihalal, Selasa lalu.
Rapat yang berlangsung digedung Paripurna DPRD Kabupaten Ogan Ilir tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD, Ahmad Syafe’i dan dihadiri oleh para Anggota DPRD.
Selain itu hadir pula Bupati Kabupaten Ogan Ilir, HM Ilyas Panji Alam, unsur Muspida, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan para awak media baik cetak maupun elektronik. Usai Paripurna, memgingat masih dalam suasana bulan Syawal 1440 H, segenap pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir serta ASN Pemerintah Daerah Kabupaten OI melaksanakan halal bihalal.
Acara halal bi halal yang dilaksanakan ini berlangsung penuh kekeluargaan dan kebersamaan.(Adv/kitum)
No Responses