sumajaku.com

Mitra Pemerintah Penyampai Aspirasi Rakyat

example banner

DPD PERSADI SUMSEL Adakan PKPA Perdana

DPD PERSADI SUMSEL Adakan PKPA Perdana
Ketum DPN PERSADI memberikan materi kepada peserta PKPA dan UPA Angkatan ke-1 kerjasama DPD PERSADI Sumsel dengan UNISI di Fave Hotel Palembang, Sabtu (27/11/2021).(fto.sum.yn)
Palembang, sumajaku.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pergerakan Seluruh Advokat Indonesia (PERSADI) Sumatera Selatan (Sumsel) menyelenggarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) dan Ujian Pendidikan Advokat (UPA) Angkatan ke-1 bekerjasama dengan Universitas Islam Indragiri (UNISI) yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (Ketum DPN) PERSADI di Fave Hotel Palembang, Sabtu (27/11/2021).
PKPA dihadiri dan dipimpin langsung oleh
Ketum DPN Persadi, Syam Daeng Rani yang didampingi Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Nasional (Sekjen DPN) PERSADI, Patar Sitanggang SH MH berikut unsur DPN PERSADI, Bendahara Umum, Rina SH dan Wakil Ketua Umum Bidang Ujian Pendidikan Advokat (UPA) Damri SH.
Disela memberikan materi kepada para peserta PKPA, Ketum DPN Persadi, Syam Daeng Rani melalui Sekjen DPN PERSADI, Patar Sitanggang SH MH mengatakan, “kedatangan kita, DPN PERSADI ke Palembang ada dua agenda yaitu : Rakor bersama keluarga besar PERSADI, baik DPD dan DPC. Rakor percepatan program kerja PERSADI di seluruh Indonesia kemarin Jumat (26/11/2021)”, katanya.
Hari ini Sabtu (27/11/2021) “kita melaksanakan PKPA perdana yang dilaksanakan oleh DPD PERSADI Sumsel. Patar menilai, cukup baik, sebab, menurutnya, baru perdana jumlah peserta PKPA cukup banyak dibandingkan di DPN”, bebernya.
Kedepan, Patar meminta, berapapun jumlah pesertanya, jangan ditunda pelaksanaannya. Sebab, menurutnya, PERSADI berbeda dengan Organisasi Advokat (OA) lainya. Namun, materinya sama dengan OA lainya, ungkapnya.
Patar mengaku, memang sedikit diforsir, yang paling penting output nya dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat. “Kami juga memotivasi dan membagi pengalaman”.
Selain di Palembang, “kami juga akan melaksanakan PKPA di daerah lain yang diagendakan sekitar 12 Desember 2021 mendatang dengan system hybrid (online dan offline). Sistem ini akan berlaku di seluruh Indonesia yang telah kami laksanakan saat ini telah angkatan ke sepuluh walau kami berdiri baru sekitar enam bulan”, ungkap Patar.
PKPA bertujuan untuk mencetak para advokat baru yang dinilai membludak jumlahnya. Patar menilai, ini pemikiran yang salah. Padahal, dengan membludaknya jumlah para advokat, tentunya, dapat membantu tugas pemerintah dan negara. Sebab, pelayanan hukum ke masyarakat sampai saat ini tidak negara berikan, maka PERSADI lah yang akan memberikan pelayanan hukum ke masyarakat sebagai bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara, ucap Patar.
“Kita berbeda dengan OA lainya dengan menggratiskan KTA dan berlaku seumur hidup”. Tetapi, mereka diwajibkan membantu pemerintah dan negara dalam memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat. “Satu advokat melayani seribu klien” seperti di negara maju, jelasnya.
Sementara, Ketua DPD PERSADI Sumsel, M Wisnu Oemar SH MH MBA mengatakan, “kami DPD PERSADI Sumsel mengucapkan terima kasih atas kehadiran DPN PERSADI yang telah memberikan kami motivasi dan memberikan materi kepada peserta PKPA perdana kami ini yang tentunya akan mencetak karakter para advokat yang handal dan profesional serta berwibawa. Sebab, advokat merupakan profesi yang mulia dan setara dengan Aparat Penegak Hukum (APH) lainnya”, harapnya.
Disela PKPA, terlihat salah satu peserta Sakim SH MH mengatakan, selaku peserta PKPA dan UPA Angkatan ke-1 yang Diselenggarakan oleh DPD PERSADI Sumsel Bekerjasama dengan UNISI ini kedepan dapat terus dilaksanakan, harapnya.
Bagi muda mudi yang masih sekolah atau telah lulus di ilmu hukum baiknya segera bergabung di PERSADI, himbau mantan anggota DPRD kota Palembang ini.
Ketertarikannya bergabung di PERSADI, Sakim mengaku, di PERSADI memberikan kemudahan dan tidak bertele-tele, idealnya memang seperti itu. Begitu juga kedepannya, “kita juga akan memberikan kemudahan kepada klien kita yang membutuhkan pendampingan hukum ke kita”, ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya,
Cik Ujang Ketua Panitia PKPA DPD PERSADI 
Berdasarkan Surat Keputusan Dewan Pimpinan Daerah Pergerakan Seluruh Advokat Indonesia (DPD PERSADI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Nomor : 005.SK.DPD-Sumsel PERSADI.X.2021 pada Kamis (14/10/2021) tentang pengesahan struktur kepanitiaan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PERSADI.
Memutuskan : Drs Cik Ujang Effendi SH MSi selaku Ketua Panitia, Sekretaris Ruli Apriansyah SH, Bendahara Ida Mardalena SH, Bidang Verifikasi Data Rudi Kurniawan SH, Bidang Pendaftaran Makia SH dengan Anggota : Rozaili Evryzal SH, A Hadi SH Heri Hartono SH dan Nurhayati SH. Surat Keputusan ditanda tangani Ketua DPD PERSADI Sumsel, M Wisnu Oemar SH MH MBA dan Sekretaris Nopri Yansah SSy.
Cik Ujang terpilih dan dinobatkan selaku Ketua Panitia Pelaksana di kantor sekretariat DPD PERSADI Sumsel di Jl Kelapa Gading Kel Talang Kelapa Kec Alang-Alang Lebar Kota Palembang.(fto.sum.yn)

Loading

No Responses

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.