Ogan Ilir – Sumajaku.com -Dibawah kepimpinan Dwiono, S.Pd selaku kepala sekolah, dalam dua tahun terakhir ini SMKN 1 Muara Kuang Semkin terlihat mengalami kemajuan , terbukti dengan seiring jumlah siswa yang terus meningkatnya dari tahun ke tahun, jumlah lokal gedung pun bertambah pula.
“Jumlah siswa sekarang bertambah dari tahun sebelumnya jadi 282 orang siswa yang terbagi dalam 9 rombel belajar ” ungkap Kepala SMAN I Kuang, Dwiono kepada awak media, Kamis (08/09/2022).
Disisi lain,kata dia, SMKN 1 Muara Kuang setiap tahunnya selalu mendapatkan bantuan melaui Dana Alokasi Khusus (DAK).
“Tahun kemaren kami mendapat DAK untuk bangunan Ruang Praktek Siswa (RPS) sebanyak 3 lokal, dan tahun ini kami mendapatkan DAK untuk Pembangunan 4 (empat) Ruang Kelas Baru (RKB) dan 1 (satu) Ruang Laboratorium Komputer beserta Perabot dan Mebeleur,” jelasnya.
Dan iapun berharap, SMKN 1 Muara Kuang ini terus berkembang kearah yang lebih maju, hebat dan bagus seperti sekolah yang ada di perkotaan.
Dalam kesempatan tersebut Dwiono menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melaui Dinas Pendidikan dan Kebudayan yang telah memberikan bantuan.
“Kami berharap di tahun – tahun berikutnya bisa mendapatkan kembali DAK, karena sekolah ini masih banyak yang harus dilengkapi terutama sarana dan prasarana,” katanya.
Dia menyebut, ada 5 (lima) Ruang Kelas Baru lagi, untuk tahun depan, ditambah 1 (satu) bangunan untuk Lab IPA Kimia, 1 (satu) Lab IPA Fisika dan Perpustakaan, “Mudah- mudahan tahun depan dapat terwujud,” harapnya.
Selain bantuan fisik, Ia juga berharap Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan bisa mengangkat Guru dan Tenaga Pengajar honorer serta bagian Tata Usaha (TU) di SMKN 1 Muara Kuang, jadi tenaga P3K.
“Saya mengharapkan untuk cepat mereka yang masih berstatus honorer diangkat menjadi tenaga P3K 100 persen, agar lebih bersemangat lagi dalam menjalankan tugasnya,” pungkas Dwiono (KTM)
No Responses